BATANGHARI, TIGASISI.NET, Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (Kukerta) Universitas Garaha Karya Muara Bulian Posko Desa Bajubang Laut menggelar perlombaan keagamaan bertajuk Festival Anak Soleh dan Majelis Taklim.
Festival yang dipusatkan di Masjid Miftahul Jannah Desa Bajubang Laut ini belangsung selama tiga hari, sejak 23 hingga 25 Oktober 2023. Kegiatan ini dibuka langsung oleh Kades Bajubang Laut, Ediyanto, SE, Senin malam (23/10/23).
Ketua Panitia Pelaksana, Fauzi Khan dalam laporannya menyampaikan, kegiatan ini mempertandingkan empat nomor/cabang perlombaan, yakni Lomba Azan, Hafalan Ayat Pendek, Sholawat (anak-anak), dan Shalawat (ibu-ibu).
"Sasaran awal dari kegiatan ini awalnya adalah anak-anak, namun karena animo ibu-ibu cukup tinggi, kita tambahkan satu cabang perlombaan shalawat untuk ibu-ibu," ujar jebolan reality show Kilau DMD MNC TV ini.
Sementara itu,Ketua Posko Kukerta UGK Desa Bajubang Laut, Rama Doni menyampaikan, Festival ini merupakan kegiatan tambahan dari rangkaian Program Kerja Kukerta yang disusun pihaknya awal September lalu.
"Jadi selain program wajib seperti konvergensi pencegahan stunting dan peningkatan kapasitas masyarakat di bidang ekonomi, kami juga mencoba menyentuh sisi spiritual anak-anak lewat lomba ini, gagasan yang juga lahir dari Kades Bajubang laut ini kami pikir sejalan dengan nilai kearifan lokal masyarakat di sini yang dikenal religius," ungkap Doni.
Untuk mendukung kesuksesan acara ini panitia menggandeng Tokoh Agama dan Tokoh Pemuda Desa Bajubang Laut. Hingga Selasa malam, antusiasme peserta cukup tinggi untuk mengikuti semua cabang perlombaan. Menurut rencana, kegiatan ini akan ditutup pada Rabu Malam (25/10/23).
(Red)