Minggu, 28 April 2024

Sama-sama Ambil Formulir di PKB, Salim Dikabarkan Duet dengan Ketua PDI P Batanghari

Sama-sama Ambil Formulir di PKB, Salim Dikabarkan Duet dengan Ketua PDI P Batanghari





BATANGHARI, TIGASISI.NET - Salah satu kader Partai Amanat Nasional (PAN), Salim dikabarkan bakal berduet bersama Ketua DPC PDI P (Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan), Ibrahim untuk maju di Pilkada Batanghari.

Dua politisi kawakan ini merupakan anggota DPRD aktif periode 2019-2024. Salim dan Ibrahim diketahui sudah mengambil formulir pendaftaran penjaringan Calon Bupati dan Wakil Bupati Batanghari ke Kantor DPC Partai Kebangkitan Bangsa (PKB).

Hal tersebut dibenarkan oleh Ketua DPC PKB Batanghari, H. Erpan. Ia menyebutkan Salim dan Ibrahim akan menyerahkan formulir pendaftarannya pada besok senin (29/4/24).

"Kalau yang sudah ngambil formulir ada 2 orang, Pak Salim dari PAN sama Pak Ibrahim dari PDI P," kata Erpan, Minggu (28/4/24).

Erpan mengatakan, sejak pengambilan formulir ia selaku ketua DPC PKB belum menerima informasi tentang keseriusan calon penantang Bupati Muhammad Fadhil Arief itu.

"Kalau saat pengambilan formulir kemarin kelihatannya sangat serius, tapi belum tahu karena formulir belum dikembalikan. Kalau Pak Salim katanya besok diantar, tapi kalau Pak Ibrahim belum ada komunikasi sama saya," jelasnya.

Lebih jauh calon anggota DPRD Provinsi Jambi terpilih ini membocorkan bahwa Salim dan Ibrahim akan maju bersama pada pilkada 27 November 2024 nantinya.

"Iya, dia rencananya langsung satu paket itu. Kalau diskusi awalnya Calon Bupatinya Pak Salim dan Calon Wakilnya Pak Ibrahim," pungkas Erpan.

Sementara itu, Salim sendiri ketika dikonfirmasi masih enggan berbicara banyak tentang proses pendaftarannya tersebut. "Kalau ngambil formulir pendaftaran di PKB sudah, tapi nantilah ya saya masih ditempat acara nikahan," kata Salim singkat via telepon.

Sedangkan Ibrahim, saat dikonfirmasi dirinya tak menampik isu yang beredar akan berpasangan dengan Salim, namun saat ditanya lebih lanjut ia lebih memilih irit bicara.

"Iya benar, besok kita akan antar formulir ke PKB," kata dewan 4 periode itu.


Reporter: Juniko

Read other related articles

Also read other articles

© Copyright 2019 Tigasisi.net | AKTUAL & FAKTUAL | All Right Reserved