Berita Terbaru

Sabtu, 01 Juni 2024

Pimpin Upacara Hari Lahir Pancasila, Wagub Sani Harapkan Seluruh Elemen Masyarakat Implementasikan Nilai-Nilai Pancasila




JAMBI, TIGASISI.NET - Pemerintah Provinsi Jambi menggelar upacara peringatan Hari Lahir Pancasila. Upacara ini berlangsung khidmat dan dipimpin langsung oleh Wakil Gubernur Jambi, Drs, H. Abdullah Sani, M.Pd.I di Halaman Kantor Gubernur Jambi, Sabtu (01/06/2024) pagi.

Turut hadir dalam kesempatan ini sejumlah pejabat, diantaranya Sekretaris Daerah Provinsi Jambi, Ketua DPRD Provinsi Jambi, Danrem 042 Garuda Putih, unsur Forkopimda Provinsi Jambi dan para pejabat eselon II, III, dan IV serta ASN di Lingkup Pemerintah Provinsi Jambi.

Wagub Sani dalam amanatnya menyampaikan bahwa Pancasila memiliki peran penting dalam menyatukan masyarakat dari segala suku, agama, budaya, dan bahasa. Dimana didalamnya mengandung nilai-nilai luhur yang dapat memandu kehidupan bangsa agar sesuai dengan cita-cita pendiri bangsa.

"Pancasila menyatukan kita dari segala perbedaan mulai dari suku, agama, budaya, hingga bahasa. Patut kita syukuri sebagai sebuah bangsa yang majemuk Pancasila dan nilai- nilai yang dikandungnya menjadi bintang yang memandu kehidupan bangsa," ujar Wagub Sani. 

Untuk itu, pada momen hari lahir Pancasila ini, Wagub Sani berharap agar seluruh elemen masyarakat khususnya di Provinsi Jambi dapat mengamalkan dan mengimplementasikan nilai-nilai yang terkandung dalam pancasila.

"Keberadaan Pancasila merupakan anugerah dari Tuhan yang Maha Esa untuk bangsa Indonesia. Untuk itu kita harus mengamalkan dan mengimplementasikan nilai- nilai yang terkandung didalamnya agar cita-cita pendiri bangsa dapat tercapai," harap Wagub Sani. 

Lebih lanjut, Wagub Sani menyampaikan bahwa Hari Lahir Pancasila sendiri diperingati setiap tahunnya pada 1 Juni sebagai bentuk peringatan penting untuk menghormati dan mengenang Pancasila sebagai dasar negara. “Sekaligus untuk mengingatkan masyarakat tentang nilai-nilai yang terkandung didalamnya hingga dapat merefleksikan semangat persatuan yang diamanatkan dalam Pancasila” pungkas Wagub Sani. 

25 Kelompok Jasa Terima Bantuan Dumisake Perkebunan Tahun 2023





JAMBI, TIGASISI.NET - Program Dumisake Perkebunan di masa kepemimpinan Gubernur Jambi Al Haris dan Wakil Gubernur Jambi Abdullah Sani terus dilaksanakan dengan prioritas menciptakan lapangan pekerjaan sektor perkebunan dan meningkatkan taraf hidup masyarakat.

Hal ini sebagai wujud partisipasi untuk mengurangi tingkat pengangguran sebagai upaya pengejawantahan penekanan laju kemiskinan di sektor perkebunan, dengan memberikan bantuan berupa alat-alat untuk pengelolaan kebun dan kemitraan kelompok jasa pengelolaan kebun dengan pengguna jasa.

Kepala Dinas Perkebunan Provinsi Jambi Agusrizal mengatakan, sasaran pada program ini adalah para buruh kebun, pekebun dan pekerja lepas yang dikategorikan pra sejahtera sesuai data Pensasaran Percepatan Penghapusan Kemiskinan Ekstrem (P3KE) dan dikolaborasikan dengan Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS).

Ia menjelaskan, kelompok jasa pengelolaan kebun dibentuk sebagai kelompok jasa untuk merespon kebutuhan masyarakat pemilik kebun kelapa sawit akan tenaga kerja untuk mengelola kebun yang selama ini masih terbatas. 

"Melalui kelompok jasa ini masih diperlukan pelatihan budidaya, teknis dan administrasi keuangan sehingga tenaga kerja menjadi professional dan dapat bermitra dengan perusahaan perkebunan dalam memenuhi kebutuhan tenaga kerja lepas sesuai UU Cipta Kerja. Dengan adanya kelompok tenaga kerja ini, bila berkembang bisa menjadi perusahaan jasa tenaga kerja," jelasnya.

Tahun 2023 dikatakan Agusrizal, adalah tahun pertama Dinas Perkebunan Provinsi Jambi melaksanakan program Dumisake dalam pembentukan kelompok dan pemberian bantuan alat pengelolaan kebun kepada kelompok jasa tersebut.  \

"Tahun 2023 terbentuk kelompok Jasa dengan total 25 kelompok di 8 Kabupaten, yang masing-masing kelompok terdiri dari 20 orang. Adapun calon anggota kelompok diusulkan oleh desa berdasarkan data P3KE dan atau DTKS dan atau usulan kepala desa dan diverifikasi oleh tim verifikasi terpadu antara Dinas Perkebunan Provinsi Jambi bersama dinas yang membidangi Perkebunan kabupaten serta dinas yang membidangi sosial di kabupaten," ujarnya.

Kelompok yang dibentuk adalah kelompok jasa untuk komoditi kelapa sawit, kelapa dalam dan pinang. Adapun kelompok yang ditetapkan sebagai kelompok jasa pengelolaan kebun tahun 2023 sebagai berikut:


1. Usaha Bersamo (Kabupaten Merangin)

2. Maju Serentak (Kabupaten Merangin)

3. Maju Bersama (Kabupaten Merangin)

4. Jaya Bersama (Kabupaten Merangin)

5. Sepadan Jaya 1 (Kabupaten Bungo)

6. Sepadan Jaya 2 (Kabupaten Bungo)

7. Maju Bersama  (Kabupaten Bungo)

8. Tebing Tinggi Jaya (Kabupaten Bungo)

9. Sri Rezeki 1 (Kabupaten Tanjab Barat)

10. Sri Rezeki 2 (Kabupaten Tanjab Barat)

11. Teluk Kecibung Mandiri 1 (Sarolangun)

12. Teluk Kecibung Mandiri 2 (Sarolangun)

13. Berkah 1 (Sarolangun)

14. Teluk Kecibung Mandiri 1 (Sarolangun)

15. Jaya Makmur (Tebo)

16. Sekintang Dayo (Tebo)

17. Tembikar 1 (Tanjab Timur)

18. Tembikar 2 (Tanjab Timur)

19. Makmur 1 (Tanjab Timur)

20. Makmur 2 (Tanjab Timur)

21. Sumber Rezeki ( Muaro Jambi)

22. Maju Bersama (Muaro Jambi)

23. Jaya Bersatu (Muaro Jambi)

24. Maju Bersama T (Muaro Jambi

25. Suka Jaya Makmur (Batanghari)

Anwar Sadat Pimpin Upacara Harlah Pancasila



TANJAB BARAT, TIGASISI.NET - Bupati Tanjung Jabung Barat, Drs. H. Anwar Sadat, M.Ag., memimpin upacara peringatan Hari Lahir Pancasila Tahun 2024 yang digelar di Laman Orang Kayo Rajo Laksamano (Alun-alun Kuala Tungkal),  Sabtu, (1/6)

Upacara ini dihadiri oleh Anggota DPRD, Jajaran Forkopimda, Pj Sekretaris Daerah, Staf Ahli, Asisten, Para Camat, ASN, dan TKK lingkup Pemerintah Kabupaten Tanjung Jabung Barat, serta peserta lainnya.

Dalam upacara tersebut, Bupati Tanjab Barat membacakan sambutan Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo. Ia menyampaikan, Peringatan Hari Lahir Pancasila Tahun 2024 mengusung tema "Pancasila Jiwa Pemersatu Bangsa Menuju Indonesia Emas 2045". Tema ini menegaskan bahwa Pancasila menyatukan kita dengan segala perbedaan suku, agama, budaya, dan bahasa dalam menyongsong 100 tahun Indonesia Emas yang maju, mandiri, dan berdaulat.

Sebagai bangsa yang majemuk, kita patut mensyukuri keberadaan Pancasila dan nilai-nilai yang terkandung di dalamnya. Pancasila merupakan anugerah dari Tuhan Yang Maha Esa untuk bangsa Indonesia. Di dalam Pancasila terkandung nilai-nilai luhur yang menjunjung tinggi inklusivitas, toleransi, dan gotong royong. Keberagaman yang ada merupakan berkat yang dirajut dalam identitas nasional 'Bhinneka Tunggal Ika'.

"Dalam momentum yang sangat bersejarah ini, saya mengajak seluruh komponen bangsa di mana pun berada untuk bahu membahu membumikan nilai-nilai Pancasila ke dalam setiap aspek kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara. Pancasila telah terbukti mampu mempersatukan kita dalam menghadapi beragam tantangan dan ujian sejarah. Sebagai bintang penuntun, Pancasila membawa Indonesia menuju gerbang kemajuan dan kemakmuran di era globalisasi teknologi dan informasi saat ini," lanjutnya.

Bupati juga menekankan bahwa Pancasila harus senantiasa dijiwai dan dijadikan pedoman agar menjadi ideologi yang dirasakan kehadiran dan manfaatnya oleh seluruh rakyat Indonesia. Selain regulasi yang berlandaskan semangat dan jiwa Pancasila, kita juga memerlukan keteladanan yang tercermin dalam etika, integritas, dan karakter para pemimpin dan rakyat Indonesia.

Bupati menjelaskan bahwa perkembangan situasi global yang ditandai dengan kemajuan teknologi komunikasi menjadi tantangan tersendiri bagi bangsa Indonesia. Pancasila diharapkan menjadi filter agar bangsa Indonesia tidak mengalami disorientasi di masa depan. Pesatnya kemajuan teknologi informasi harus dimanfaatkan secara bijaksana untuk menyiarkan konten-konten dan narasi positif yang mencerminkan aktualisasi nilai-nilai Pancasila.

"Lebih dari itu, saya mengajak seluruh komponen bangsa untuk mengarusutamakan Pancasila dengan metode dan cara-cara kekinian dalam menyongsong bonus demografi yang akan menempatkan kaum milenial dan Gen-Z sebagai pelaku utama pembangunan bangsa," katanya

Menutup sambutannya, Bupati menyatakan bahwa dengan semangat Pancasila yang kuat, seluruh tantangan yang dihadapi bangsa Indonesia akan dapat diatasi. Terlebih di tengah krisis global, Indonesia berhasil menjaga stabilitas ekonomi, sosial, dan politik. Keberhasilan ini tentu merupakan hasil gotong royong seluruh anak bangsa dengan ideologi Pancasila sebagai fondasi dasar.

"Kita juga patut bersyukur dan bangga bahwa bangsa Indonesia telah terbukti menjadi bangsa yang dewasa dalam berdemokrasi, berbangsa, dan bernegara. Kita harus bersyukur dan bangga telah melewati Pemilihan Umum yang demokratis secara aman dan damai demi tegaknya kedaulatan rakyat, konstitusi, serta persatuan dan kesatuan bangsa," Katanya

"Semoga peringatan Hari Lahir Pancasila ini dapat memompa semangat kita semua untuk terus mengamalkan Pancasila demi Indonesia yang maju, adil, makmur, dan berwibawa di kancah dunia," tutupnya.

Kamis, 30 Mei 2024

 Salah satu cara untuk menghasilkan generasi yang berkualitas yaitu dengan menggerakkan anak-anak untuk gemar membaca dan salah satu contohnya adalah dengan lomba bertutur. Hal itu disampaikan Bupati Tanjab Barat, Drs. H. Anwar Sadat, M.ag, saat membuka kegiatan pemilihan duta bertutur siswa-siswi SD/MI tahun 2024 oleh Dinas Perpustakaan dan Kearsipan, Kamis (30/5). 


“Salah satu cara untuk menghasilkan generasi yang berkualitas itu adalah dengan menggerakkan anak anak kita untuk gemar membaca dan salah satu contohnya adalah dengan lomba bertutur yang kita laksanakan sekarang, karena ini dapat menarik minat baca anak terhadap buku serta menumbuhkan kecintaan akan budaya nasional” ujarnya. 


Bupati Tanjab Barat, juga mengatakan sangat mendukung dan mengapresiasi kegiatan lomba bertutur yang dilaksanakan oleh Dinas Perpustakaan dan Kearsipan. 



TANJAB BARAT, TIGASISI.NET -  Salah satu cara untuk menghasilkan generasi yang berkualitas yaitu dengan menggerakkan anak-anak untuk gemar membaca dan salah satu contohnya adalah dengan lomba bertutur. Hal itu disampaikan Bupati Tanjab Barat, Drs. H. Anwar Sadat, M.ag, saat membuka kegiatan pemilihan duta bertutur siswa-siswi SD/MI tahun 2024 oleh Dinas Perpustakaan dan Kearsipan, Kamis (30/5). 

Bupati Tanjab Barat, juga mengatakan sangat mendukung dan mengapresiasi kegiatan lomba bertutur yang dilaksanakan oleh Dinas Perpustakaan dan Kearsipan. 

“Terus terang saja saya sangat mendukung dan mengapresiasi kegiatan lomba bertutur ini karena kita tahu bahwa pendidikan itu harus didukung oleh semua pihak karena itu adalah salah satu faktor untuk meningkatkan Indeks Pembangunan Manusia termasuk Indeks Literasi” ujarnya. 

Bupati Tanjab Barat, sangat berharap dengan adanya lomba bertutur ini dapat melahirkan anak-anak yang berkualitas dan dapat meningkatkan sumber daya manusia dalam rangka menuju Indonesia Emas 2045. 

“Harapan kita dari lomba bertutur ini nantinya dapat melahirkan anak-anak kita yang berkualitas serta dapat meningkatkan Sumber Daya Manusia dalam rangka menuju Indonesia Emas 2045 dan SDM itu adalah penentu harga diri sebuah daerah” harapnya. 

Sebelumnya, Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Tanjab Barat, Erlinawaty, mengatakan lomba bertutur tahun 2024 ini merupakan kegiatan program gemar membaca yang merupakan salah satu ikhtiar bersama untuk meningkatkan tingkat kegemaran membaca Kabupaten Tanjab Barat. 

“Peserta lomba bertutur tingkat SD/MI ini adalah kelas 3 dan 4 SD serta pemenang lomba bertutur akan kita kirim sebagai utusan Kabupaten Tanjab Barat pada pemilihan duta bertutur tingkat Provinsi” ujarnya. 

Kegiatan yang dilaksanakan di Aula Dinas Perpustakaan ini turut dihadiri oleh Kepala OPD terkait, Dewan Juri lomba bertutur, Kepala Sekolah dan Guru Pendamping serta undangan lainnya.

Gubernur Al Haris Bantu Perjuangkan Irigasi Batang Uleh Bungo


BUNGO, TIGASISI.NET - Gubernur Jambi Dr. H. Al Haris, S.Sos., MH membantu untuk perjuangkan Irigasi Batang Uleh yang merupakan sumber utama penyalur air di dua kecamatan yaitu Kecamatan Tanah Tumbuh dan Kecamatan Tanah Sepenggal. Hal ini disampaikan Gubernur Al Haris saat acara Gerakan Tanam Padi Sawah Bersama Gubernur Jambi di Poktan Bougenvile dan Poktan Usaha Bersama Dusun Empelu Kecamatan Tanah Sepenggal, Kabupaten Bungo, Kamis (30/05/2024).

"Pengairan Batang Uleh merupakan sumber penyalur utama air lahan pertanian di dua kecamatan yaitu Tanah Tumbuh dan Tanah Sepenggal. Oleh karena itu, kendala kita dipengairan tadi, nanti kita duduk bersama dengan balai sampai ada solusinya," ujar Gubernur Al Haris.

"Kemudian saya baru dapat informasi dari Bupati Bungo adinda Mashuri bahwa irigasi Batang Uleh ini sudah memiliki kelengkapan berkas baik berupa desain dan lain sebagainya yang sudah diterima oleh balai sungai. Untuk itu, kita akan coba bantu follow up dan dikoordinasikan dengan balai sungai melalui SDA Dinas PUPR Provinsi Jambi untuk ditangani dan dianggarkan pada 2025 mendatang," lanjut Gubernur Al Haris.

Selain itu dalam sesi diskusi dengan petani, Gubernur Al Haris berkesempatan mendengarkan keluhan kelompok tani. Salah satunya yaitu Firdaus, Ketua Kelompok Tani Bukit Kemang, dirinya menyampaikan kepada Gubernur Al Haris terkait pembebasan lahan tidur yang diperuntukkan lahan pertanian.

"Pembukaan lahan tidur seluah 30 hektar, namun yang baru terbuka hanya 10 hektar, 20 hektarnya terkendala dengan pembuangan air. Untuk itu, saat ini usaha yang kami lakukan sudah maksimal pak," ujar Firdaus.

Terkait hal tersebut, Gubernur Al Haris mengatakan bahwa ada program dari Kementerian Pertanian yaitu Optimasi Lahan, dimana Provinsi Jambi mendapatkan dana sekitar 68 Miliar.

Jalan Batangasai Sarolangun Sudah 68 Persen, Target Selesai di Bulan Juli

 



JAMBI, TIGASISI.NET  - Kondisi Jalan Simpang Palawan, Sei Salak Pekan Gedang Kecataman Batangasai Sarolangun semakin Mantap. Bahkan progres sudah mencapai 68 persen sehingga diprediksi akhir Juli 2024 sudah bisa dilewati alias dinikmati oleh pengguna jalan.

Tak bisa dipungkiri, penanganan ini dilaksanakan melalui inisiasi tahun jamak era kepemimpinan Gebernur dan Wakil Gubernur Jambi Al Haris - Sani.

Dimana, panjang jalan 61 KM yang mengalami rusak ringan, sedang dan sampai rusak berat itu kini sudah mulai tertangani, dengan metode pengaspalan dan rigid beton yang dialokasikan dari APBD Provinsi Jambi sebesar Rp 244.563.372.177,61 selama 3 tahun berjalan yakni TA 2022-2024.

Untuk memastikan proyek Multiyears tersebut berjalan lancar dan tepat waktu, Plt Kadis PUPR Provinsi Jambi Nasrul yang baru dua bulan menjabat itu pun turun langsung ke Batangasai bersama Kabid Bina Marga Wasis Sudibyo.

"Sesuai komiten kita bersama konsultan dan kontraktor yang mengerjakan proyek proyek besar atau proyek Multiyears, untuk melakukan percepatan pengerjaan sehingga di akhir tahun semua selesai dan bisa dinikmati," tegas Nasrul, Kamis (30/5/2024).

Menurut Nasrul, pada sesungguhnya jalan di Batangasai itu sepanjang 90 KM, akan tetapi 39 KM sebelumnya sudah tertangani pada tahun tahun sebelumnya, sehingga di sisa era kepemimpinan Gubernur Jambi-Wakil Gubernur Jambi Al Haris-Sani yang di anggaran pada tahun jamak tersebut terselesaikan.

"Dari 90 KM, itu 39 KM sudah tertangani sebelum Multiyears, lalu masih ada sepanjang 61 KM yang dikerjakan melalui Multiyears untuk menyelesaikan kekurangannya itu," ujarnya.

Menurut Nasrul, progres dari 61 KM jalan yang ditangani mulai dari rusak ringan, sedang dan rusak berat bahkan belum ada penanganan sama sekali, kini sudah mulai menunjukkan hasil. 

"Alhamdulillah hari ini untuk memastikan, kondisi jalan mantap sudah mencapai 68 persen, sudah kita aspal dan rigid sama seperti di jl Sp Pudak Suak Kandis Muaro Jambi," ungkapnya.

Nasrul menjelaskan, sesuai kontrak pekerjaan harus selesai pada 4 Agustus 2024 mendatang. Artinya waktu tinggal hanya beberapa bulan lagi, pekerjaan semua harus selesai, sesuai apa yang menjadi harapan Gubernur Jambi Al Haris bahwa diakhir tahun, semua pembangunan termasuk jalan Batangasai dapat dinikmati oleh masyarakat. 

"Target 4 Agustus 2024 sesuai kontrak , rencana kita sebelum Agustus atau akhir Juli sudah selesai dan dapat dinikmati oleh masyarakat, mudah mudahan kalau tidak ada kendala karena harap maklum juga, pekerjaan di daerah perbukitan, saat ini rigid beton sudah clear (selesai-red) dan tinggal pengaspalan," jelasnya.

Site Operasional Manager PT Dharma Sungai Melintang, KSO Devid Septiansyah menambahkan bahwa hasil kesepakatan untuk penambahan tenaga kerja itu sudah dilaksanakan, termasuk penambahan alat pekerjaan pendukung"Kesempatan itu sudah kita laksanakan, tenaga kerja sudah dan tinggal nanti alat berat Excavator sudah proses penambahan guna untuk mempercepat pekerjaan," tegasnya. 


Sejauh ini menurut, Devid tidak ada pekerjaan yang begitu berat, melainkan hanya satu titik yaitu di Bukit Rayo karena tertimbun longsor. "InsyaaAllah Juli selesai, karena progres terbesar itu aspal yang kita dimpleng, tapi pekerjaan lain stimultan saja, mulai dari galian parit untuk menujang progres, tetap kita kejar, PR cuma sedikit di Bukit Rayo," ungkapnya. 

Mereka juga berharap dari progres 68 persen tersebut, kedepan tidak ada kendala seperti bencana alam."Sisa sisanya hanya bahu jalan, mungkin 7 hari sudah kita selesaikan, kemudian parit ya mudah mudahan tidak ada kendala optimis kita selesai, juga berkualitas," jelasnya. 

Dampingi Wabup, Ilhamuddin Hadiri Replanting Sawit di Mersam



BATANGHARI, TIGASISI.NET - Wakil Ketua DPRD H. Ilhamuddin S.Pd,I menghadiri kegiatan peremajaan kelapa sawit/replanting Lahan kelapa Sawit milik petani Desa Bukit Harapan, Kecamatan Mersam, Kabupaten Batanghari secara perdana tahun ini.

Hadir pada Acara tersebut, Wakil Bupati Batanghari H. Bakhtiar, Kadis Perkebunan, Camat Mersam, Bhabinkamtibmas, Para Kades dalam Kecamatan Mersam, Ketua KUD Sumber Rezeki, dan para tamu undangan lainnya.

Rabu, 29 Mei 2024

Gubernur Al Haris Dorong Pengusaha Perhatikan Hak Hak Buruh




JAMBI, TIGASISI.NET - Gubernur Jambi Dr. H. Al Haris, S.Sos, MH mendorong agar pengusaha selalu memperhatikan hak-hak buruh/pekerja, seperti upah yang layak, jam kerja yang wajar, jaminan kesehatan serta keselamatan kerja dan kenyamanan kerjanya. Dorongan tersebut disampaikan Gubernur saat menghadiri Peringatan Hari Buruh (May Day) Tingkat Provinsi Jambi yang diselenggarakan oleh SBMI (Serikat Buruh Mandiri Indonesia) se-Provinsi Jambi dan Rakerwil, bertempat di Gelanggang Olah Raga (GOR) Kota Baru Jambi, Rabu (29/05/2024).

Gubernur Al Haris mengatakan, Pemerintah Provinsi Jambi berkomitmen meningkatkan kesejahteraan pekerja dan berupaya menciptakan iklim kondusif bagi dunia usaha dan ketenagakerjaan. "Semakin hari Upah Minimum Regional (UMR) dan Upah Minimum Kabupaten/Kota (UMK) semakin hari semakin baik. Pemerintah Provinsi Jambi selalu mengingatkan para pengusaha agar buruh-buruh yang ada di Jambi tolong dilindungi, berikan kesejahtaraan, hak-haknya jangan dikurangi. Berikanlah sesuai ketentuan yang berlaku, karena mereka sudah berkerja sangat luar biasa," kata Gubernur Al Haris.

Dalam kesempatan tersebut Gubernur Al Haris juga memberikan apresiasi kepada para pekerja terutama mak-mak gaul yang berjuang membantu mencari nafkah untuk keluarga. Selain itu Gubernur Al Haris juga berharap mereka ini mendapat perhatian dari perusahaan tempat dimana mereka bekerja. "Saya sangat mengapresiasi para pekerja mak-mak gaul yang berjuang membantu mencari nafkah keluarga berjuang untuk kehidupannya, bagi perusahaan tolong perhatikan hak-hak mereka, pemerintah daerah akan selalu melindunginya," ujar Gubernur Al Haris.

"Atas nama masyarakat dan Pemerintah Provinsi Jambi, saya menyampaikan Selamat Hari Buruh kepada seluruh buruh/pekerja seluruh Indonesia, khususnya buruh/pekerja di Provinsi Jambi. Para pekerja/buruh berperan penting dan berdampak luas dalam kemajuan industri Indonesia, berkontribusi pada inovasi, efisiensi dan kualitas yang mendorong pertumbuhan ekonomi,” lanjut Gubernur Al Haris. 

"Juga Serikat Buruh Mandiri Indonesia (SBMI), khususnya DPD SBMI Provinsi Jambi, selaku organisasi persatuan para pekerja/buruh Indonesia yang membantu meningkatkan kesejahteraan dan memperjuangkan hak buruh secara luas," imbuh Gubernur Al Haris.

Gubernur Al Haris menjelaskan bahwa Pemerintah Provinsi Jambi mendorong dunia usaha dan dunia industri untuk meningkatkan kolaborasi dan sinergisitas dengan pemangku kepentingan dan pihak terkait dalam rangka mendukung para pekerja/buruh untuk meningkatkan kompetensinya, mempersiapkan pekerja/buruh Provinsi Jambi yang berdaya saing.

Gubernur Al Haris berharap para pekerja/buruh Provinsi Jambi agar senantiasa semangat menata masa depannya, ikut terlibat dalam perkembangan dan kemajuan ketenagakerjaan Provinsi Jambi dan Indonesia, senantiasa mengasah diri, meningkatkan kapasitas diri sehingga dapat beradaptasi dengan perubahan kebutuhan dan kemajuan dunia usaha dunia industri. “Saya berharap seluruh pekerja/buruh Provinsi Jambi terus solid dan bersatu dalam memperjuangkan hak sekaligus meningkatkan sinergi dan kolaborasi dengan pihak terkait untuk meningkatkan kompetensi dan kualitas diri, menjadi tenaga kerja Provinsi Jambi dan Indonesia yang memiliki keahlian mumpuni dan berdaya saing," harap Gubernur Al Haris.

Diskominfo Provinsi Jambi Gelar FGD Penerapan SPBE 2024

JAMBI, TIGASISI.NET  - Kepala Dinas Kominfo Provinsi Jambi, Drs. Ariansyah, ME melaksanakan Focus Group Discussion, bersama Tim Tenaga Ahli dari UNAMA yang di Ketuai oleh Prof. Setiawan Assegaf, bertempat di Ruang JDAC Kantor Gubernur Jambi, Rabu (29/05/2024) siang. Hal ini dilaksanakan dalam upaya peningkatan Indeks Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE) Provinsi Jambi tahun 2024.

Dikatakan Kadis Kominfo, berdasarkan Keputusan Menteri PAN-RB RI Nomor 13 Tahun 2024 tentang Hasil Evaluasi Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik pada Instansi Pusat dan Pemerintah Daerah Tahun 2023, Provinsi Jambi memperoleh indeks sebesar 3,31 (Kategori “Baik”), pencapaian pada tahun 2023 ini mengalami peningkatan signifikan dari tahun sebelumnya sebesar 2,19 (Kategori “cukup”). “Indeks SPBE Provinsi Jambi Tahun ini berada pada peringkat ke-empat pada penilaian indeks SPBE Provinsi se-Sumatera,” ujar Kadis Kominfo.

Kadis Kominfo menjelaskan, dalam FGD dibahas langkah-langkah percepatan untuk mendongrak nilai SPBE untuk tahun 2024 ini. Dimana penilaian SPBE berdasarkan empat domain yaitu, domain kebijakan, domain Manajemen, domain domain tata Kelola dan domain layanan. “Dari keempat domain ini terdiri dari 47 indikator yang harus dilengkapi data dukungnya tersebar pada Organisasi Perangkat Daerah dalam Provinsi Jambi, untuk itu peran OPD sangat menentukan dalam Upaya peningkatan Indeks SPBE Provinsi Jambi,” jelas Kadis Kominfo.

Kadis Kominfo juga menambahkan, bahwa dalam persiapan penilaian tahun ini akan dilaksanakan pertemuan lebih lanjut guna membahas tanggung jawab penyediaan data dukung SPBE oleh masing-masing OPD Provinsi Jambi. “Dengan demikian jika data dukung telah disediakan oleh OPD terkait dapat meningkatkan indeks SPBE Provinsi Jambi menjadi “Sangat Baik”,” pungkas Kadis Kominfo Provinsi Jambi. 

Dewan Sayangkan Sikap Cuek Pemerintah Terkait Warga SAD yang Meresahkan




BATANGHARI, TIGASISI.NET - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Batanghari menyayangkan sikap cuek pemerintah daerah dalam mengatasi sekelompok warga Suku Anak Dalam (SAD) yang meresahkan masyarakat.

Diketahui, sekelompok warga SAD mengganggu kenyamanan para pengunjung objek wisata yang dibangun oleh pemerintah daerah, salah satunya wisata Aek Meliuk di Depan Rumah Dinas Bupati Batanghari.

Menyikapi persoalan ini, Wakil Ketua DPRD Batanghari, Ilhamudin meminta instansi terkait segera menertibkan SAD yang mengganggu kenyamanan pegunjung.

"Seharusnya Dinas Sosial lebih proaktif ya mengatasi masalah ini, dengan berkolaborasi dengan Satpol PP untuk menertibkan warga SAD ini," ucap Ilhamudin.

© Copyright 2019 Tigasisi.net | AKTUAL & FAKTUAL | All Right Reserved